Pemkot Bima Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional

Bimantika.net. Pemerintahan Kota Bima Di bawah kendali Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE dan Wakil Walikota Bima , Ferry Sofyan, SH (Lutfi-Fery) mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional (HPN).

Jurnalisme di Indonesia, dibentuk oleh semangat menyuarakan informasi yang bermanfaat bagi publik, gelora dalam mendedahkan kebenaran dan keadilan. Kekuatan ini membuat api semangat jurnalisme terus menyala dan bertahan sampai detik ini.

Di Hari Pers Nasional 2021 ini, Pemerintah Kota Bima mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2021 kepada seluruh rekan-rekan pers seluruh Indonesia, terlebih khusus di Kota Bima, Kabupaten Bima dan wilayah NTB.

Semoga semangat jurnalisme bisa terus dipertahankan, dan dapat berkontribusi dalam mendorong kemajuan ekonomi, politik, sosial, dan budaya daerah, bangsa dan negara Indonesia.

Terima kasih atas kemitraan yang luar biasa selama ini, teruslah berkarya dan menjadi mitra kebanggaan kami!!!

Dalam UU pers No 40 tahun 1999, Pers adalah lembaga sosial dan wahana komunikasi massa yang melaksanakan kegiatan jurnalistik meliputi mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengolah, dan meyampaikan informasi baik dalam bentuk tulisan, suara, gambar, suara dan gambar, serta data dan grafik maupun dalam bentuk lainnya dengan menggunakan media cetak, media elektronik dan segala jenis saluran yang tersedia.

Pers Indonesia dimulai Sejak dibentuknya Kantor berita ANTARA didirikan tanggal 13 Desember 1937 sebagai kantor berita perjuangan dalam rangka perjuangan merebut kemerdekaan Indonesia, yang mencapai puncaknya dengan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945.

Kantor berita Antara didirikan oleh Soemanang saat usia 29 tahun, A.M. Sipahoentar saat usia 23 tahun, Adam Malik saat berusia 20 tahun dan Pandu Kartawiguna.[3] Adam Malik pada usia 21 tahun diminta untuk mengambil alih sebagai pimpinan ANTARA, dikemudian hari Ia menjadi orang penting dalam memberitakan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Karena kredibilitasnya, Adam Malik setelah menduduki jabatan semula sebagai ketua Kantor berita Antara, ia diangkat sebagai Menteri Perdagangan, Duta Besar, Menteri Utama Bidang Politik, Menteri Luar Negeri, Presiden Sidang Majelis Umum PBB, Ketua DPR/MPR dan Wakil Presiden.

Hari Pers Nasional (HPN) diselenggarakan setiap tanggal 9 Februari bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia, didasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 5 tahun 1985. Keputusan Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985 itu menyebutkan bahwa pers nasional Indonesia mempunyai sejarah perjuangan dan peranan penting dalam melaksanakan pembangunan sebagai pengamalan Pancasila. (BNN_01/berbagai. Sumber)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hacklink Hacklink Satış бэклинки casibom marsbahis casibom hacklink market marsbahis giriş vdcasino casibom casibom