
Bimantika.net. Kinerja Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) yang baru 2 Tahun memimpin Kota Bima diapresiasi banyak warga. Kepedulian yang begitu tinggi pada nasib warga menjadikan HML sebagai sosok pemimpin yang merakyat. Walaupun masih ada sebahagian kecil yang menyoroti kepemimpinannya adalah sebuah dinamika dalam berdemokrasi.
HML menyadari bahwa dalam mengabdikan diri sebagai Walikota Bima tentu tidak mudah memuaskan semua pihak secar keseluruhan, tapi setidaknya dirinya selalu melakukan hal terbaik buat kesejahteraan warga yang dipimpinnya.
“Paling tidak kita tetap berikhtiar menuju Kota Bima yang lebih baik lagi, masyarakat bisa merasakan kenyamanan dalam bermasyarakat” Ungkap Walikota HML melalui saluran WhatsApp nya pada hari Sabtu (23/1/2021).
Walikota HML menjawab pertanyaan media online Bimantika terkait dengan urusan perumahan Kadole, bahwa dirinya akan selalu memantau terus kondisi dan keadaan rumah hunian tetap tersebut.
“Kita akan pantau terus perkembangan hunian tetap di Kadole, karna itu adalah urusan kemanusiaan” tegas HML.
Menurut Walikota HML bahwa saat ini tinggal kordinasi saja karena masih adanya harapan-harapan warga hunian yang pemerintah pikirkan seperti halnya proses pemindahan barang-barang warga.
“Masyarakat mau nya dibantu untuk pemindahan perabotan dll, terus adanya problem masih sering rusak pompa airnya, nah itu semua kita benahi dewi terwujudnya harapan masyarakat” ungkap HML
Masih menurut Walikota HML bahwa dirinya memastikan di tahun 2021 ini seluruh warga penghuni dipastikan menempati hunian tersebut dalam kondisi aman dan nyaman, setelah dirinya melalukan koordinasi langsung dengan lurah dan dinas tekhnis.
Sehari sebelumya Walikota Bima H Muhammad Lutfi SE (HML) bersama Dandim 1608/Bima meninjau kondisi masyarakat yang menempati Hunian Tetap (Huntap) di wilayah Kadole pada Jum’at (22/1/ 2021).
Saat melakukan junjungan bersama tersebut, Walikota HML menyebutkan bahwa Kendala yang dihadapi dan kekurangan dari aspirasi masyarakat terus dibenahi.
“Apa yang menjadi kekurangan saat ini kita akan benahi secara terus menerus dan upaya itu tidak boleh kita abaikan”ungkap HML.
Saat kunjungan bersama tersebut Tampak hadir pula, unsur BPBD Kota Bima, masyarakat Kadole dan Ketua Pokmas. (BNN_01)

