Bimantika.net,_Bakal Pasangan Calon Bupati Bima dan Wakil Bupati Bima, dr. H. Irfan dan H. Herman Alfa Edison (IMAN) menyelenggarakan Dzikir bersama di Lapangan kara Bolo, sebelum melakukan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bima.
Pada hari minggu (6/9/2020).

Masdin idris, Ketua Tim Pemenangan Pasangan IMAN Wilayah Bima Barat
Masdin Idris, Koordinator Relawan IMAN Bima Barat, saat di wawancarai Crew Media Online Bimantika.net menyatakan bahwa dirinya sangat optimis IMAN memenangkan Pilkada Kabupaten Bima.
“melihat arah orientasi masyarakat kabupaten Bima beralih kepada figur baru utk menjadi pemimpin dan atau kepala daerah nampak terang, faktanya ribuan masyarakat berbondong-bondong mendatangi acara Dzikir dan Doa bersama dalam rangka mengantarkan paslon IMAN mendaftar ke KPUD Bima, yang dipusatkan di Lapangan Kara Sila, Minggu (6/9) berjakan sesuai rencana” demikian ungkap Masdin.
Masih menurut Mantan Anggota DPRD Kabupaten Bima ini bahwa ribuan massa yang hadir diacara hanya bagian kecil masa IMAN di setiap desa yg tersebar di beberapa kecamatan namun yg lebih dominan adalah masa dari Bolo dan Madapangga serta donggo, sementara Wera, Ambalawi, Wawo Pali Belo, Belo Langgudu, monta, parado dan woha hanya bebrapa kendaraan saja.
“Sementara masa dari kecamatan Sape dan Lambu kita tidak drop ke acara, karena di wilayah timur direncanakan akan di adakan deklarasi terpisah” ujarnya.
Bagi Masdin, IMAN bergerak maju dan akan terus bergerak hingga mengungguli semua paslon lain. Sebagai tanggung jawab penangung Pemenangan Bima Barat, meyakini pada enm kecamatan di wilayah barat yakn Bolo, Madapangga, Sanggar, Tambora, Donggo dan Soromandi Mutlak milik IMAN.
“Memang ada potensinya utk menang, karena Iman selalu menawarkan Program riil untuk kedaulatan rakyat, bukan euforia semata” ungkapnya.
Iman mendaftar di KPUD Kabupaten Bima dengan menggunakan partai politik pengusung yakni PDIP, Hanura dan PDIP.
Lanjut Masdin, kalau di Sila IMAN bisa imbang atau unggul tipis dari Syafaad dan Dilan, namun kantong IMAN di Soromandi dan Donggo akan menciptakan rentang unggul yang besar dari paslon lain. sementara Sanggar Tambora juga milik IMAN.
“ini bukan sekedar klaim, tetapi realitas lapangan yg di tampakan oleh dukungan yg mengalir kepada IMAN” tegasnya.
Hal itu didukung oleh hasil survey oleh lembaga survey milik tetangga, merilis angka perkembangan sangat siginifikan, semuka star dari angka 4 % kemudian di bulan Juni 18 % namun di agustus-September IMAN sudah menuju angka 28 %.. artinya apa? Sebuah grafik menuju kemanangan itu terang. Maka waktu 3 bukan kedepan menjadi ruang IMAN untuk bereksperimen membaca dan mendalami motivasi rakyat.
“IMAN unggul karena aspek sikapnya yang konsisten terhadap nilai-nilai islami dan dan kesalehan sosial yg baik. IMAN pun unggul dgn program nya yang pro rakyat, BIMA BARU figur Baru dan arah baru bagi daerah yangg dijuluki Serambi Mekkah ke dua setelah Aceh” Demikian Ungkap Masdin (BNN-01)

