Cara Blusukan Ady Mahyudi Seirama Dengan Caranya H. Arifin

Bimantika.net,_ Beberapa minggu akhir-akhir ini Bakal Calon Bupati Bima (Bacabu) yang mendapatkan Surat Tugas dari DPP Partai Demokrat, Drs. H. Arifin, MM melakukan blusukan langsung di akar rumput masyarakat Kabupaten Bima, hal yang sama dan mirip serta seirama yang kini dilakukan oleh Bakal Calon Wakil Bupati Bima (Bacawabup) yang mendapatkan SK dari DPP PAN, Ady Mahyudi yang berlangsung di Kecamatan Sape Kabupaten Bima pada hari Jum’at (17/7/2020).

H. Arifin mendapatkan surat Tugas dari DPP Partai Demokrat untuk ikut kontestasi di Pilkada Kabupaten Bima sebagai Calon Bupati Bima, hal yang sama pun DPP PAN memberikan SK kepada Ady Mahyudi untuk bertarung di Pilkada Kabupaten Bima sebagi Calon Wakil Bupati Bima.

Kedua figur ini sama sama mendapatkan kepercayaan penuh untuk “bertarung” di Pilkada tentunya DPP PAN dan DPP Demokrat memberikan mandat pada kader terbaiknya penuh pertimbangan matang yang strategis.

Ketua Tim Sukses H. Arifin, Ilham AR pada media online Bimantika.net menyebutkan bahwa blusukan yang dilakukan oleh H. Arifin beberapa minggu terakhir ini murni dengan pola ingin mendengarkan betul apa sesungguhnya yang menjadi kehendak hati rakyat secara menyeluruh. “dan Alhamdulillah blusukan berminggu-minggu yang dilakukan oleh H. Arifin benar benar mendapatkan respon positif dari rakyat dan tentunya H. Arifin sangat paham apa yang menjadi kehendak rakyat” ujar Ilham.

Ditanya soal miripnya pola H. Ariifin sebagaimana yang dilakukan oleh Politisi PAN Ady Mahyudi, Ilham tidak banyak berkomentar hal tersebut karna menurutnya para kontestan tentunya memiliki pola dan cara masing-masing dalam meraih simpati dari rakyat.

Ditanya soal kemungkinan terjadinya Koalisi PAN- Demokrat, Ilham menyebutkan bahwa makna surat tugas yang diberikan oleh DPP Demokrat kepada H. Arifin adalah untuk mencari dua sekaligus yakni calon pasangan Wakil Bupati dan parner Koalisi. “Tidak menutup kemungkinan akan adanya koalisi dengn PAN bahkan partai politik lainnya sebelum adanya pendaftaran resmi di KPUD” demikian ujar Ilham.

Hasil pantauan langsung Bimantika.net pda hari Jum’at (17/7/2020) kehadiran Ady Mahyudi dalam blusukan di Kecamatan Sape di sambut antusias oleh warga setempat dengan yel-yel Perubahan, bahkan dalam blusukan tersebut ibu ibu jauh lebih antusias untuk menyambut kehadiran Ady Mahyudi dan rombongannya. (BNN_01)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hacklink Hacklink Satış бэклинки casibom marsbahis casibom hacklink market marsbahis giriş vdcasino casibom casibom