IDP tak Punya Rekam Jejak “mesra” dengan Akademisi

Bimantika.net

Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE dinilai oleh kalangan akademisi di Kabupaten Bima tidak memiliki rekam jejak “mesra” dengan kaum akademisi, bahkan memberdayakan kaum intelektual muda dalam aspek apapun tidak pernah dilakukan oleh Bupati Bima, Demikian ungkap Dosen Muda Stisip Mbojo Bima, Tasrif, S. Sos, M. I. Kom pada Bimantika.net saat diwawancarai di kediamannya jalan gatot subroto Sadia Bima selasa (13/8/2019).
Dosen Muda asal Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima ini menyebutkan Kalau dilihat dari jejak rekam IDP dalam dunia pendidikan tentu memiliki kekurangan, karena pempimpin yang memiliki visi tentang pembangunan SDM dalam hal ini dunia pendidikan adalah pemimpin yang hadir dari pendidikan.
“IDP tidak lahir dari dunia pendidikan yang bagus sehingga mengukurnya pun sangat bisa kita lakukan, karena parameternya jelas” tegasnya.

Tasrif Mengemukakan bahwa Bagaimana pun semua kita tahu bahwa IDP untuk izajah paket C saja masih di persoalkan oleh publik.
“Kalau IDP punya naluri utk memikirkan tentang pentinya akan pengetahuan, maka harusnya beliau akan menghargai para birokrat yang memiliki gelar akademik Doktor utk menjadi pucuk pimpinan pada dinas2 terkait” tegas Tasrif.
Masih menurut Tasrif, Dan kalau Bupati Dinda paham akan dunia pendidikan, anaknya bukan di ekploitasi utk jadi anggota DPRD, harusnya dia fokus mengarahkan anaknya utk melanjutkan pendidikan formal hingga ke negara Inggris sana. Dulu ada statemen yang menarik bahwa setiap tahun IDP berencana akan membiayai pemuda pemuda potensi untuk melanjutkan kuliah, dan mudah-mudahan itu akan ada tindak lanjutnya. “Harusnya statemen itu harus direnspon oleh bawahannya, dalam hal ini dinas tehnis terkait yakni Dikpora” demikian urai.
Tasrif.
Menurut Tasrif bahwa sesungguhnya langkah kongkrit yang wajib dilakukan oleh Bupati IDP saat ini adalah segera MoU dengan Pihak Kampus agar seluruh Mahasiswa Kabupaten Lulusan Cumlaude di Kampus kampus seluruh Indonesia ini dibiayai oleh APBD untuk melanjutkan jenjang study hingga doktor. “Kalau langkah kongkrit ini IDP Lakukan maka secara tidak langsung IDP menanam saham di dunia intelektualitas dan dunia ilmu pengetahuan” demikian masukan Tasrif.(//arif)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hacklink Hacklink Satış бэклинки casibom marsbahis casibom hacklink market marsbahis giriş vdcasino casibom casibom