Bimantika.net,_ Tokoh Reformasi Nasional Prof. Dr. H. Muhammad Amin Rais dikabarkan mendirikan Partai Baru yang namanya Partai Amanat Nasional (PAN) Reformasi, rencana besar tokoh nasional ini disambut hangat oleh sejumlah kader PAN maupun simpatisan Amin Rais.
Informasi yang menasional disebut saat ini tengah bersiap-siap seluruh perangkat untuk mendirikan partai baru tersebut dan semua aspek tengah dipersiapkan, termasuk dana segar.
Politikus senior dan juga Pendiri PAN Putra Jaya Husin menegaskan, bahwa tak butuh biaya yang terlampau besar untuk mendirikan sebuah partai.
“Dulu PAN bikin biayanya berapa? Dulu PAN hanya Rp 88 juta,” ungkap dia, kepada media beberapa waktu yang lalu.
Atas rencana besar Tokoh Reformasi itu, Pimpinan Perusahaan/Pimpinan Umum Salah satu Media Online di Kota Bima, Muhammad Arifudin, S. Sos siap menerima mandat untuk bersama sama rekan lainnya membesarkan PAN Reformasi di Kota Bima Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Arifudin yang juga mantan Sekretaris PTKP HMI Cabang Makassar Periode 1996/1997 ini menyatakan bahwa dirinya sangat kagum pada tokoh Amin Rais yang memiliki cara pandang Kebangsaan yang luwes dan cara pandang politik yang adiluhung.
“Saya kagum sama Pak Amin Rais sehingga saat tim Deklarator DPP PAN Reformasi menghubungi saya untuk jadi Ketua PAN Reformasi Kota Bima tanpa ragu saya siap menerima mandat” demikian ujar Arifudin.
Arifudin yang juga pernah menjadi Ketua Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Satria Makassar periode 1994-1995 ini menyebutkan bahwa dirinya sehati dengan gerakan-gerakan yang dilakukan oleh Amin Rais untuk Bangsa dan Negara Republik Indonesia. “Saya memiliki kesamaan cara pandang dengan Professor Amin Rais urusan Tatatanan Reformasi Bangsa dan Negara sehingga say tidak pernah ragu bergabung dengan Amin Rais yang memiliki kapasitas Keilmuan dan integritas moral cukup tinggi, dan Amin Rais itu adalah Idola saya sejak saya kuliah dulu”, ujarnya. (BNN_01)

