Cegah Penyebaran Covic-19, DPD ll Golkar Kabupaten Bima Bagi 2.000 Masker

Bimantika.net
Aksi Kemanusiaan yang dipelopori oleh Politisi Partai Golkar Kabupaten Bima terus digalakkan untuk menghambat penyebaran Virus Covic_19.
Sebelumnya Dewan Pimpinan Daerah (DPD II) Partai Golkar Kabupaten Bima, membagikan 1000 ember tempat cuci tangan berserta sabun kepada warga.

Kali ini, Aksi Kemanusiaan itu berlanjut mereka membagikan 2000 masker gratis untuk warga dan pengendara di cabang desa Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, Jumat (10/4). 

Ketua DPD II Golkar Kabupaten Bima Hj. Indah Dhamayanti Puteri SE melalui Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan Partai Golkar, Muhammad Sidik SH disela selah pembagian masker menjelaskan, pembagian masker ini ditargetkan untuk masyarakat miskin dan para pengguna jalan, seperti tukang ojek yang mencari nafkah di tengah wabah Covid-19 atau Corona.

Kata dia, aksi solidaritas ini sebagai bentuk kepedulian partai berlambang beringin untuk masyarakat Bima mencegahan Covid-19 atau Corona. 

“Pembagian masker sejak mewabahnya Covid – 19 ini pertama kita lakukan, dan akan kita sebarkan di seluruh Dapil I, hari ini lokasinya di cabang Tente dan Talabiu,” sebutnya. 

Menurut adik kandung Abdul Rauf RT,MM anggota DPR Provinsi NTB ini, aksi solidaritas partai Golkar akan diikuti oleh sejumlah kader di tiap Dapil, sehingga, penyebaran masker bisa merata bagi seluruh warga Kabupaten Bima

Didin sapaanya mengaku, pembagian masker ini juga akan diteruskan hingga ke tingkat desa.”Semua Dapil akan ambil bagian bahkan hingga sampai ke desa akan kita bentuk tim Satgas,” pungkasnya.

pantauan media ini, Pembagian masker tersebut didampingi seluruh kader dan pengurus diantaranya bendahara umum partai Nurmasita, S.Pd ikut aktif memasang, jumlah masker yang dibagikan sebanyak 2000 lembar (BNN_01)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hacklink Hacklink Satış бэклинки casibom marsbahis casibom hacklink market marsbahis giriş vdcasino casibom